Istilah yang dipakai di Bahasawan

Beberapa istilah di bawah ini adalah modifikasi atau versi tersendiri dari terjemahan bahasa Inggris. Belum urut abjad.

:information_source: Masih Dalam Pengembangan

Kamus Bahasawan

Kumpulan arti kata atau istilah yang dipakai.

Istilah Arti
Abdi Istilah yang dipakai untuk administrator/pengurus/pengelola
Sobat Panggilan umum yang dipakai untuk sesama anggota
Topik Istilah yang dipakai untuk pembuatan topic baru. Istilah lain yang dikenal adalah thread.
Balasan Tanggapan atau komentar yang bermanfaat atas topik yang dibuat. Tombol yang tertulis adalah reply.
Akeh Anggota Kehormatan, sebutan yang ditujukan kepada anggota kehormatan
Alem Abdi Dalem, sebutan untuk moderator
Awasi Fasilitas yang disediakan untuk mengawasi sebuah topik. Akan ada surel pemberitahuan dikirim jika ada komentar/balasan baru. Terjemahan dari watch
Sob Singkatan dari kata “Sobat”
Daring Dalam Jaringan, istilah bahasa Inggris dari online.
Luring Luar Jaringan, Istilah bahasa Inggris dari offline.
Tatib Tata Tertib, Sebutan untuk peraturan umum yang berlaku
Wikib Wikipedia ala Bahasawan
Saltik Salah Ketik atau typo.
Rukhus Ruang Khusus, ruang khusus yang hanya bisa dilihat dan diakses oleh anggota terdaftar.
Panggilan Terjemahan dari Username atau nama pengguna/nama panggilan. Panggilan yang dimaksud di sini saat menggunakan @namapengguna
Sandi Terjemahan dari Password atau nama pengguna/nama panggilan.
Sobar Sobat Baru, Panggilan yang ditujukan bagi anggota atau Sobat yang baru mendaftar/bergabung. Sebutan di tempat lain, newbie, pemula, noob, nob, dsb.
Label Terjemahan dari Tag
Kiriman Setiap komentar/balasan/topik baru di sebut kiriman. Terjemahan dari post. Sementara ini pakai istilah kiriman dulu, meski pos bisa juga.
Anggun Anggota Undangan, Anggota yang langsung diundang oleh Administrator
Simpan Penyesuaian dari istilah Bookmark :bookmark: . Sebelumnya menggunakan istilah ‘Tandai’ atau ‘Tanda Baca’.
Pemberitahuan Terjemahan dari notification/notify . Akan ada Surel (Email) dikirim sebagai pemberitahuan. Biasanya pemberitahuan dikirim untuk topik yang diawasi (watch). Istilah sebelumnya,Ikuti/Pantau.
Catatan Perubahan

Dihapus dan diganti jadi Sobar.
|Babel| Baru Belajar, Sebutan untuk anggota yang baru mendaftar atau bergabung. Sebutan di tempat lain, newbie, pemula, noob, nob, dsb.|

Istilah yang Sedang Dicari:

  • Pembuat Topik: Pembuka topik pertama kali, istilah di tempat lain TS (thread starter), OP (Original Poster)